Sabtu, 20 September 2014

Rancangan ERD Sistem Informasi Pembayaran Gerbang Tol



Alhamdulillah..



Pada kesempatan kalin ini, saya akan memposting tugas PR praktikum DBD tentang rancangan suatu sistem informasi dengan ERD. Saya memilih judul Sistem Informasi Pembayaran Gerbang Tol. Karena menurut saya mudah dan simpel dalam perancangan sistem tersebut. Tapi sebelumnya, kenalan dulu sama yang namanya Sistem Informasi dan ERD.


Sistem Informasi


Sistem Informasi (SI) adalah kombinasi dari teknologi informasi dan aktifitas orang yang menggunakan teknologi itu untuk mendukung operasi dan manjemen. Pada sistem informasi tidak hanya merujuk kepada hal-hal yang berkaitan dalam pengguanaan Teknologi Informasi dan Komunikasi, tetapi juga bagaimana cara seseorang berinteraksi dengan teknologi dalam mendukung proses bisnis.


Dalam pengertian yang lain sistem informasi dapat diartikan sebagaigabungan yang terorganisasi dari manusia, perangkat keras, perangkat lunak, jaringan komunikasi dan sumber data dalam mengumpulkan, mengubah, dan menyebarluaskan informasi dalam suatu organisasi.


Pengertian ERD


Entity Relationship adalah suatu metode pemodelan basis data yang digunakan untuk menghasilkan skema konseptual untuk model data semantik sistem. Dimana sebuah sistem seringkali memiliki basis data relasional, dan ketentuannya bersifat top-down. Diagram yang digunakan untuk menggambarkannya disebut dengan Entity Relationship Diagram (ERD).


Dengan membuat sistem informasi dengan ERD diharap akan memudahkan proses transaksi pembayaran pintu gerbang masuk jalan tol antara penjaga loket tiket gerbang dengan pengemudi yang melintasi gerbang tersebut.


Dibawah ini tabel data rancangan ERD sistem pembayaaran gerbang tol yang ingin saya buat.

Entitas
Atribut
Gerbang tol
Nama_gerbang_tol, alamat_gerbang_tol, jurusan
Penjaga
Id_penjaga, nama_penjaga
Pengemudi
Id_pengemudi, nama_pengemudi, alamat_pengemudi
Tiket
No_tiket, tgl_tiket, jurusan_tiket, kategori_tiket, harga_tiket
Kendaraan
No_kendaraan, kategori_kendaraan
Kategori
Kecil, sedang, besar



Skema ERD yang telah dibuat berdasarkan data pada tabel diatas.



Sekian rancangan ERD yang saya buat. Apabila ada banyak kekurangan saya mohon maaf. Kritik dan saran sangat saya nantikan sebagai penunjang pembelajaran saya di kemudian hari agar bisa menjadi lebih baik.

Semoga bermanfaat..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar